Ciri-ciri Dosen Yang Ditakuti Oleh Mahasiswa

Dari sekian banyaknya dosen yang mengajar di berbagai kampus di seluruh indonesia, karakteristik dan sifat-sifat dosen jelas berbeda. Terkadang ada dosen yang disukai oleh mahasiswa namun terkadang ada juga dosen yang justru malah ditakuti oleh mahasiswa. Seperti apakah ciri-ciri dosen yang ditakuti oleh mahasiswa itu? Simak terus artikel ini.

Ciri-ciri Dosen Yang Ditakuti Oleh Mahasiswa - Dari pengalaman saya menjadi seorang mahasiswa, saya memiliki pandangan khusus terhadap dosen-dosen yang pernah membimbing saya. Terutama sekali dosen yang memang paling saya takuti dan paling saya senangi. Semua saya tahu bagaimana karakteristinya, dan bagaiman sifat yang dimilikinya. Sebenarnya bukan saya saja yang memiliki pandangan khusus terhadap dosen, saya rasa semua mahasiswa juga pasti memiliki pandangan khusus namun tentunya dengan pandangan yang berbeda-beda. Berikut adalah ciri dari dosen yang ditakuti oleh sebagian mahasiswa veri #Sharing-Infokuliah.com.

Dikit-dikit ngasi tugas : Nah tipe dosen yang satu ini merupakan salah satu tipe dosen yang ditakuti oleh sebagian mahasiswa terutama sekali mahasiswa tingkat rendah yaitu mahasiswa yang kalau kuliah ga serius #he. Terkadang ada mahasiswa yang ngomel-ngomel kalau di kasih tugas maunya santai melulu. Dengan banyaknya tugas yang diberikan oleh dosen sebenarnya justru akan memberikan dampak positif bagi kita, kita lebih menjadi pribadi yang bertanggung jawab tidak seperti masa-masa SMA atau SMK. jadi menurut saya tugas yang banyak bukanlah menjadi sebuah bayang-bayang yang menyeramkan, kerjakan saja dengan apa adanya dan semampunya. Ingatlah bahwa hal yang dinilai oleh dosen itu bukanlah semata-mata terletak pada tingkat kemampuan dalam menjawab saja, namun hal yang dinilai juga terletak pada keseriusan mahasiswa dalam menjawab soal dengan ikhlas dan senang hati.

Pelit nilai : Dosen yang pelit terhadap nilai slalu identik dengan sebutan dosen killer, dosen seperti ini jika ada mahasiswa yang belum akrab dan belum terlalu kenal denganya maka jangan harap dapat nilai yang sangat bagus, Sebab dosen seperti ini memiliki sifat kehati-hatian dalam memberikan nilai kepada mahasiswanya.

Galak dan jutek : Dosen seperti ini juga sangat identik sekali dimata mahasiswa sebagai dosen killer. Dengan sikapnya yang galak dan jutek membuat mahasiswa seakan akan tidak berani untuk berinteraksi denganya. Tentu ini merupakan suatu hal yang tidak mengenakan bagi mahasiswa yang mendapati jenis dosen seperti ini.  Oleh karenanya perlu adanya setrategi dan taktik yang baik dalam menghadapinya. Pada artikel saya yang selanjutnya insyaallah akan membahas bagaimana cara menghadapi dosen killer.

Terimakasih sudah membaca artikel #Sharing info Kuliah Semoga dapat bermamfaat bagi pembaca. Akhir kata dari saya wasalamualaikum...wr...wb....

Belum ada Komentar untuk "Ciri-ciri Dosen Yang Ditakuti Oleh Mahasiswa"

Posting Komentar

Berkomentar tidak sesuai dengan artikel yang dibaca dan menggunakan link aktif, tidak akan di approve oleh admin. sebab komentar seperti itu admin anggap sebagai spam.!!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel