Lulus SMA Adalah Awal Berpikir Keras ( Mau jadi apa? )
Jumat, 29 Mei 2015
5 Komentar
Alhamdulillah, di pagi yang cerah ini admin masih sempat sempatnya menorehkan sebuah tulisan inspiratif bagi para pembaca setia sharing-infokuliah.com. Yang mana pada kesempatan yang mulia ini admin akan membawakan sebuah artikel yang berjudul “Lulus SMA adalah awal berfikir keras ( mau jadi apa? )” Tujuan saya membuat artikel ini tak lain dan tak bukan iyalah semata-mata untuk membangkitkan semangat juang para pemuda indonesia untuk menjadi orang yang produktif dan kreatif melalui program pendidikan.
Pendidikan adalah jalan utama menuju perubahan, mengapa demikian? Sebab melalui jalur pendidikanlah kita bisa mengasah kemampuan otak untuk berfikir agar nantinya dapat di mamfaatkan dengan tujuan yang baik yaitu mendapatkan perubahan untuk masa depan yang lebih cerah ( dengan mendapatkan pekerjaan ).
Pertamakali saya menempuh pendidikan yaitu masuk pendidikan sekolah dasar ( SD ), kebetulan saat itu saya tidak masuk TK karena belum ada sekolah TK di desa saya. Kemudian setamat saya SD, saya melanjutkan lagi sekolah saya ke tingkat berikutnya yaitu pendidikan Sekolah Menengah Pertama ( SMP ). Kemudian saya melanjutkan lagi sekolah saya pada tingkatan selanjutnya yaitu Sekolah Menengah Atas ( SMA ) dan di tahun 2015 ini alhamdulillah saya sudah menyelesaikan pendidikan saya di SMA dan dinyatakan lulus oleh sekolah.
Banyak angan-angan yang ingin saya capai, sehingga tak menyurutkan semangat saya untuk mendapatkan pendidikan lagi. Hasrat ingin melanjutkan sekolah ke perguruan tinggi pun semakin menggebu-gebu. Banyak di antara teman-teman saya yang melanjutkan sekolah, namun tak menutup kemungkinan juga ada beberapa teman saya yang tidak melanjutkan sekolah dan lebih memilih untuk bekerja, semua itu karena alasan di hadapkan pada kondisi ekonomi yang tidak memungkinkan untuk bisa melanjutkan sekolah.
Saya sendiri sangat bersyukur sekali bisa melanjutkan sekolah seperti teman-teman yang lainya, namun disisi lain saya juga sangat kecewa sekali karena ada beberapa dari teman saya yang tidak bisa melanjutkan sekolahnya, karena faktor ekonomi yang tidak memungkinanya untuk bisa kuliah. Keterbatasan ekonomi sebenarnya bukan menjadi kendala yang begitu besar lagi bagi para pelajar saat ini, karena banyak sekali beasiswa yang di berikan oleh pemerintah dan instansi-instansi tertentu kepada para pelajar, namun untuk mendapatkan itu tidaklah semudah membalikan telapak tangan. Para pelajar haruslah memiliki nilai akademis yang baik untuk bisa mendapatkan beasiswa ini. Silahkan baca artikel “Cara mendapatkan beasiswa gratis” untuk mengetahui bagaimana strategi mendapatkan beasiswa kuliah.
Sudah saatnya berfikir keras?
Ya memang saat ini adalah saat dimana saya harus berfikir keras, berfikir dewasa, dan berfikir positif. Masa-masa kuliah bukanlah seperti masa-masa SMA, melainkan saya di tuntut lebih memiliki rasa kemandirian di dalam diri. Kerja keras harus saya lakukan demi mencapai keinginan dan angan-angan saya.
Dengan menjadi seorang mahasiswa berarti saya sudah siap menjadi orang yang benar-benar dewasa, selalu pokus dengan tujuan utama saya, yaitu menggapai harapan yang belum saya dapatkan. Dengan berbekal semangat dan keberanian saya mencoba membuka diri di hadapan umum untuk ikut serta dalam memajukan indonesia melaluia dunia pendidikan ini.
Dengan menjadi seorang mahasiswa berarti saya sudah siap menjadi orang yang benar-benar dewasa, selalu pokus dengan tujuan utama saya, yaitu menggapai harapan yang belum saya dapatkan. Dengan berbekal semangat dan keberanian saya mencoba membuka diri di hadapan umum untuk ikut serta dalam memajukan indonesia melaluia dunia pendidikan ini.
Besok saya akan jadi apa?
Besok bukanlah sekarang, jadi ada perbedaan antara sekarang dengan hari esok. Perbedaanya adalah sekarang saya masih di beri oleh orang tua, namun besok sayalah yang harus memberi orang tua saya, yaitu dengan saya yang bekerja orang tua saya yang pengsiun, tinggal menerima hasil keringat anaknya sendiri ini.
Setiap orang pasti memiliki cita-ciata atau angan-angan yang ingin di capainya. Begitupun dengan saya, saya adalah seorang insan manusia biasa yang memiliki banyak angan-angan. Salah satu angan-angan saya adalah menjadi seorang wirausahawan (intrepreneur). mengapa saya ingin menjadi intrepreniur? Jawabanya karena saya ingin menjadi orang yang memperkerjakan orang lain dan bukan saya yang di pekerjakan atau dalam bahasa yang lebih logisnya lagi saya ingin menjadi orang yang menggaji, buka orang yang digaji.
Dengan berbekal motivasi semangat dan keberaninan saya yakin suatu saat nanti tidak menutup kemungkinan saya bisa mencapai apa yang saat ini saya inginkan. Saya hanya bisa berdoa dan belajar agar nanti angan-angan saya itu dapat terwujud dan melalui program pendidikan inilah saya dapat mewujudkan itu semua.
Oleh karena itu saya menghimbau kepada seluruh pemuda dan pemudi di seluruh indonesia, jangan pernah putus dengan yang namanya pendidikan, karena melalui jalur pendidikanlah kita bisa menggapai cita-cita dan angan-angan kita.
Ingin berkomunikasi langsung dengan saya? Silahkan Follow twitter saya di @Roli_Supiawan96 Atau Kunjungi akun facebook saya di : https://www.facebook.com/roli.supiawan1
moga cita-cita kita tercapai ya sob :)
BalasHapusWah kalo saya dulu lulus sma bingung mas mau lanjut kemana, tapi alhamdulillah ada jalan tersendiri, akhirnya bisa mengenyam jenjang sarjana
BalasHapusanyak sebenarnya bisnis yang bisa dilakukan walaupun masih berstatus pelajar. seperti ngeblog juga termasuk bisnis yagn menjanjikan.
BalasHapussemoga cita-cita nya tercapai iya mas :)
BalasHapusBagus tuh kalau sudah punya pikiran dari masih muda. Jadi gak kebanyakan main-main.
BalasHapus